Pendahuluan
Kali ini Arif Keisuke akan memuat artikel mengenai review anime zankyou no terror. Anime psychological thriller ini sangat saya rekomendasikan bagi kamu yang hendak maraton anime saat wfh atau isolasi. Anime dari Aniplex jarang yang ga menarik sih. Jalan cerita yang cukup menarik dan tidak terduga ini menawarkan realitas kehidupan yang mengerikan. Terutama bagi mereka yang menjadi subjek penelitian dan menjadi korban keegoisan orang dewasa.
Baca juga: Rekomendasi Anime Dengan Latar Cerita Masa Lalu dan Sejarah Keren
Remaja yang menjadi tokoh utama anime ini tidak tahu menahu masa lalunya. Mereka hanya ingat sampai di institusi gelap tempat mereka dijadikan percobaan. Hingga akhirnya mereka membalas dan membeberkan ke dunia bahwa mereka berasal dari tempat itu dan korban dari pemerintahan saat itu. Baca dulu skuy review anime zankyou no terror nya.
Langsung saja baca dan bagiin artikel dengan judul lengkapnya Pentingnya Pengakuan Eksistensi Hidup dan Kemanusiaan – Review Anime Zankyou no Terror sampai tuntas.
Pentingnya Pengakuan Eksistensi Hidup dan Kemanusiaan – Review Anime Zankyou no Terror
Informasi Film
- Judul Film : Zankyou no Terror (Terror in Resonance)
- Genre : Psychological Thriller, Thriller, Misteri
- Tahun Rilis : 11 Juli 2014 sampai 26 September 2014
- Producers : Aniplex, Fuji TV, Dentsu dsb
- Studios : MAPPA
- Durasi : 11 Episode (22 mins/epsiode)
- Sumber : Original
- Rating : + 17 tahun
Informasi Pembuat Anime
Ueda Masuo, merupakan produser yang bekerja untuk Aniplex A-1 Pictures. Pada tahun 1979 Ia bergabung dengan Nippon sunrisedalam projek Mobile Suit Gundam dll. Kemudian pada tahun 2000 sebagai freelance Ia bergabung dengan proyek InuYasha. Sampai akhirnya menjadi general produser untuk Aniplex mulai tahun 2003. Karya lain dari produser Ueda Masuo bisa dilihat di sini [Ueda Masuo].
Sinopsis atau Trailer Zankyou no Terror
Kata VON yang digambar menggunakan cat warna merah, merupakan tanda yang ditinggalkan oleh terorist yang mencuri plutonium di fasilitas nuklir di Aomori, Jepang. Saat setelah kejadian itu, pemerintah seperti hancur karena tidak mampu bertindak terhadap serangan tersebut. Sementara polisi menjadi panik karena tidak menemukan cara menghentikan aksi dua orang penyerang fasilitas nuklir di Aomori tersebut. Selain itu, publik dan masyarakat tidak mendapatkan informasi penyerangan dan pencurian plutonium diAomori tersebut.
Setelah enam bulan kejadian di Aomori, tiba-tiba muncul video di internet. Video yang berisikan dua remaja yang mengaku “Sphinx” 01 dan 02. Mereka membuat pengumuman bahwa kota Tokyo akan diselmuti kegelapan dan akan ada kembang api besar di gedung pemerintahan Tokyo. Mereka menantang kepolisian Jepang untuk menangkap mereka dan memecahkan teka-teki untuk menjinakanbom yang mereka pasang. Polisi kemudian berjuang seefektif mungkin dalam menghentikan aksi dua orang remaja jenius tadi.
Baca juga: Nonton Anime Ini Kamu Akan Dibuat Berpikir Menyelesaikan Misteri. 10 Rekomendasi Anime Misteri Paling Seru
Setiap bom terbaru ada mereka mengunggah video ke internet dan memberikan teka-teki kepada polisi. Publik dibuat panik dengan aksi-aksi serangan tersusun di beberapa tempat Tokyo. Akhirnya, polisi yang kewalahan meminta detektif ulung, Kenjirou Shibazaki, untuk menghentikan mereka.
Secara umum, Zankyou no Terror menceritakan dua remaja bernama “Nine” dan “Twelve”. Mereka merupakan dua sosok di balik video Sphinx. Dua remaja tersebut merupakan hasil dari percobaan sebuah “rencana athena” oleh pemerintah Jepang. Puluhan anak lainnya tewas karena tidak mampu bertahan dengan menjadi subjek penelitian mereka. Oleh karenanya, Nine dan Twelve berusaha membeberkan rahasia darimana mereka berasal dan siapa mereka. Tujuannya untuk mengenang anak lain yang menjadi korban percobaan manusia.
Ulasan dan Petikan Pesannya
Dalam anime ini, kamu akan terbawa pada alur cerita Nine dan Twelve. Mereka merupakan anak yang tumbuh karena korban kebiadaban percobaan manusia para petinggi Jepang. Dari seluruh korban, mereka berdua ditambah five yang selamat dari tempat tersebut. Dua remaja tersebut merupakan anak hasil percobaan dan memiliki kemampuan di atas rata-rata. Dengan kecerdasannya itu, Nine dan twelve mencoba untuk mengancam Tokyo dengan bom yang mereka buat. Bahkan mereka mampu mengkontruksi bom atom sendirian.
Film ini sangat saya rekomendasikan bagi pecinta anime. Alur cerita yang cukup menarik karena kecerdasan dua orang tersebut sangat inspiratif, tapi bukan artian aksi teror nya. Kemampuan pembuat ceritanya juga tidak terduga, dimana di episode-episode akhir setiap tokoh memiliki jalan cerita masing-masing. Namun memang akhirnya tetap gantung hehe.
Baca juga: Menelaah Kisah Tokoh Habibie dari Jepang, Jiro Horikoshi – Review Anime Kaze Tachinu (The Wind Rises)
Keunikan dalam film ini juga yaitu di Ibu nya Lisa. Tampil beberapa kali dalam beberapa episode, ibunya Lisa terlihat memiliki gangguan psikologis seperti Obsesive-Compulsive, kemungkinannya karena mengirim chat berlebihan. Juga, terus mempertanyakan kepada Lisa apakah dia tidak akan seperti ayahnya yang meninggalkan dirinya.
Namun, di balik semuanya, pesan mendalam yaitu kejahatan percobaan terhadap manusia sebagai subjek penelitian sangat melanggar kemanusiaan. Terbukti Nine dan Twelve yang hidup bagai hantu, tidak tahu jejak masa lalunya. Mereka ingin setiap warga Jepang mengetahui organisasi yang telah menjadikannya demikian.
Oh iya, instrumental musik dalam Zankyou no Terror oleh Yoko Kanno sangat pas sekali. Saya suka yang instrumen Hanna, 21, dan istrument is. Insert musik yang ada juga sangat sesuai dengan keadaan dalam cerita zankyou no terror ini. Terlebih juga mereka yang tipe-tipe ikeman dan jenius sangat perfect sekali.
Daftar Pustaka
Penutup
Oke untuk artikel review anime Zankyou no Terror cukup sampai di sini saja. Jangan lupa bagiin juga artikel ini untuk teman kamu yang lain. Supaya mereka juga tahu apa yang kamu dapatkan dari sini. Terima kasih.
Bagi kamu yang memiliki kritik atau saran yang sifatnya membangun blog ini kamu bisa mengirimkannya ke alamat e-mail berikut: Aripviker@gmail.com
Kata Kunci : review anime zankyou no terror. review anime terror in resonance. ulasan film zankyou no terror. rekomendasi anime zankyou no terror.
0 Komentar